Senin, 19 Desember 2011

Mengganti Logo Google

Mengganti Logo Google. Ada satu aplikasi menarik yang dapat mengganti logo mesin pencari terkenal yaitu google dengan tulisan kita sendiri.

Nah lalu apa si aplikasi yang dapat mengganti logo google ? anda hanya tinggal kunjungi alamat web funnylogo.info lalu anda dapat mengganti logo google dengan tulisan anda sendiri, selain motif logo google anda juga dapat mengganti motif tulisan dengan logo lainnya, seperti yahoo, shrek, Harry Potter, Mickey Mouse dan masih banyak lagi.

Logo google yang sudah diganti dengan tulisan anda dapat digunakan permanent dalam web browser anda, tetapi anda harus mensettingnya terlebih dahulu pada homepage di web browser anda agar mesin pencari yang telah anda buat dengan tulisan anda dapat ditampilkan secara otomatis pada web browser anda.

Cara Menggunakan NoRightClick

Cara Menggunakan NoRightClick. kali ini saya akan membagi ilmu saya tentang Cara Menggunakan NoRightClick. Dari namanya saja kita sudah dapat melihat bahwa ini berguna untuk mengformat blog atau web anda sehingga tidak dapat melakukan klik kanan atau Right Click.

norightclick, udimo, tutorial, cara

Lalu bagaimana cara menampilkan NoRightClick di blog atau web anda.
  • Login ke blog anda
  • masuk ke Tata Letak >> Edit HTML
  • Copy script dibawah ini


<script language='JavaScript'>

var espera=100;var refresco=null;function rotulo_title() { document.title=txt;
txt=txt.substring(1,txt.length)+txt.charAt(0);
refresco=setTimeout("rotulo_title()",espera);}rotulo_title();

var msg ="(ganti dengan pesan anda)"

function noRclick( event )
{
if( event.which == 3 )
{
alert( msg );
return false;
}
return true;
}
function noRclick2()
{
alert( msg );
top.location.href = "";
return false;
}
document.oncontextmenu = noRclick2;
document.captureEvents( Event.MOUSEDOWN );
if( document.layers ) document.onmousedown = noRclick;


</script>

  • Lalu pastekan dibawah </head>
  • save
Selamat mencoba :))

Artificial Intelligence (AI)


Artificial Intelligence (AI) atau Kecerdasan Buatan didefinisikan sebagai kecerdasan yang ditunjukan oleh suau entitas buatan. Kecerdasan diciptakan dan dimasukkan ke dalam suatu mesin (komputer) agar dapat melakukan pekerjaan seperti apa yang dilakukan manusia.
Beberapa macam bidang yang menggunakan kecerdasan buatan antara lain sistem pakar, permainan komputer (games), logika fuzzy, jaringan syaraf tiruan dan robotika.
Banyak hal yang kelihatannya sulit untuk kecerdasan manusia, tetapi untuk Informatika relatif tidak bermasalah. Seperti contoh : mentransformasikan persamaan, menyelesaikan persamaan integral dan sebagainya.
AI membentuk cabang yang sangat penting pada ilmu komputer, berhubungan dengan perilaku, pembelajaran dan adaptasi yang cerdas dalam sebuah mesin. Penelitian dalam AI menyangkut pembuatan mesin untuk mengotomatisasikan tugas-tugas yang membutuhkan perilaku cerdas. Termasuk contohnya adalah pengendalian, perencanaan dan penjadwalan, kemampuan untuk menjawab diagnosa dan pertanyaan pelanggan, serta pengenalan tulisan tangan, suara dan wajah. Hal seperti itu telah menjadi disiplin ilmu tersendiri, yang memusatkan perhatian pada penyediaan solusi masalah kehidupan yang nyata. Sistem AI sekarang ini sering digunakan dalam bidang ekonomi, obat-obatan, teknik dan militer, seperti yang telah dibangun dalam beberapa aplikasi perangkat lunak komputer rumah dan video game.
Kecerdasan buatan, bukan hanya ingin mengerti apa itu sistem kecerdasan, tapi juga mengkonstruksinya. 

Cara Mudah Mengupdate Banyak Akun Jejaring Sosial

Cara Mudah Mengupdate Banyak Akun Jejaring Sosial. Jika anda merupakan orang yang sangat tertarik dengan dunia jejaring sosial dan memiliki banyak akun pada jejaring sosial dan selalu mengupdate status anda kapan pun dan dimana pun, Maka Ping.fm (www.ping.fm) adalah solusi mudahnya.

Dengan menggunakan layanan dari Ping.fm maka anda dapat dengan mudah mengupdate lebih dari satu akun jejaring sosial anda dengan sekali klik, karena ping.fm dapat menghubungkan akun-akun jejaring sosial anda seperti Facebook, twitter , dan juga My Space. Dan ini merupakan Cara Mudah Mengupdate Banyak Akun Jejaring Sosial dengan sekali setup.
Jadi, jika anda menulis status anda dengan menggunakan Ping.fm maka anda status anda dapat muncul sekaligus dalam satu waktu di banyak jejearing sosial yang anda pilih.

Langkah-langkah penggunaanya adalah sebagai berikut:
  1. Masuk ke alamat web www.ping.fm
  2. Sign up atau daftar kan diri anda ke ping.fm secara gratis
  3. Pilih ‘add more networks’ untuk menghubungkan ping.fm ke akun-akun jejaring sosial anda
  4. Hanya dengan sekali setup maka anda dapat melakukan update ke beberapa akun jejaring sosial anda, dan dapat anda lakukan via telfon seluler
  5. Selamat mencoba.

Daftar Domain Gratis

Daftar Domain Gratis. Jika kita ingin membuat sebuah web tanpa harus mengeluarkan uang sepeser pun, maka kita harus mempunyai hosting dan domain yang gratis tetapi tetap memiliki kualitas yang baik tentunya.

Nah dalam artikel ini sebagai rujukan untuk Anda saya akan memberitahukan Anda tentang daftar domain gratis tetapi tetap berkulitas.
  1. Free Subdomain co.cc
  2. Free Domain .tk
  3. Free Subdomain co.nr
  4. Smartdots.com
  5. Free Subdomain uni.cc
  6. Free Subdomain c-o.in
  7. Free Subdomain cz.cc
Anda tinggal meng-klik saja link-link di atas dan pilih yang sesuai dengan selera Anda, Selamat Mencoba!